Halaman

Minggu, 24 Juni 2018

Game indonesia terlaris dan terkenal

Para sahabat tentunya sudah mengetahui perangkat game apa saja yang saat ini banyak digunakan atau mungkin saja sahabat adalah salah satu gamersnya. Saat ini ada berbagai jenis perangkat game dengan spesifikasi yang bisa disesuaikan. Seperti contoh pada perangkat PC dan Ponsel pintar yang bisa didapatkan dengan mudah dan dengan harga yang terjangkau. Kedua perangkat ini memiliki banyak sekali kegunaan selain untuk bermain game mulai dari untuk mengerjakan tugas, browsing internet, transaksi jual beli online, mengedit foto, dan lain-lain.

Untuk selanjutnya, kami situs v88id akan memberikan satu artikel pembahasan mengenai game indonesia terlaris yang bisa dijadikan sebagai bahan referensi sahabat dalam memilih permainan game lokal yang seru dan unik. Baik, tanpa perlu berlama-lama lagi langsung saja kita simak bersama-sama. 


 

Game Terlaris Made In Indonesia

Sebagai salah satu negara besar, Indonesia juga tidak ingin ketinggalan dari negara-negara yang lain dalam berbagai bidang dan salah satunya adalah dalam bidang dunia gaming. Anak-anak bangsa sekarang ini sudah berhasil menciptakan permainan game yang bisa dimainkan pada perangkat android dan iOS. Meskipun belum sepenuhnya bisa mengungguli developer ternama sepeti Gameloft, Rockstars dan Moonton, karya game buatan dalam negeri mampu bersaing dijajaran top game dunia.

Dan berikut ini kami sajikan beberapa permainan game asli buatan Indonesia yang sudah terkenal antara lain :

1.       Tahu Bulat

Game yang mengusung makanan khas Indonesia ini sudah banyak yang mengunduhnya. Didalam game ini pemain akan berperan sebagai penjual Tahu Bulat keliling dan harus bisa menarik pembeli sebanyak-banyaknya.

2.       Sempak Jones

Game konyol ini juga sangat asik untuk dimainkan dan caranya sangat mudah. Pemain akan ditugaskan untuk melempar sempak ke arah pasangan yang sedang pacaran.

3.       Warung Chain

Game besutan Touchten ini mengusung tema masakan khas Indonesia yang beragam. Game Warung Chain akan memberitahukan kepada pemain tentang masakan khas apa saja yang ada di negara Indonesia.

4.       Panjat Pinang

Game ini merupakan permainan yang mengusung tema salah satu tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia. Didalam game ini pemain harus memanjat pohon pinang setinggi-tingginya untuk mendapatkan banyak poin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar